Mencari Ridlo Allah Dengan Menolong Hambanya si fulan

Mencari Ridlo Allah Dengan Menolong Hambanya si fulan

Artikel terkait : Mencari Ridlo Allah Dengan Menolong Hambanya si fulan

Mencari Ridlo Allah Dengan Menolong Hambanya si fulan - Disebutkan dalam satu riwayat bahwa pada hari kiamat kelak Allah Taala kelak akan bertanya kepada kita semua:

Allah Sakit, Mari Kita Jenguk



يَا ابْنَ آدَمَ مَرِضْتُ فَلَمْ تَعُدْنِي؟

_"Wahai anak Adam! Aku sakit, Kenapa engkau tidak menjenguk-Ku?"_


يَا رَبِّ كَيْفَ أَعُودُكَ وَأَنْتَ رَبُّ الْعَالَمِينَ؟

_Anak Adam menjawab; "Wahai Tuhanku, bagaimana mungkin aku akan menjenguk-Mu, sedang Engkau adalah Tuhan semesta alam?"_


أَمَا عَلِمْتَ أَنَّ عَبْدِي فُلَانًا مَرِضَ فَلَمْ تَعُدْهُ؟


_Allah Taala Menjawab "Apakah kamu tidak mengetahui bahwasannya hamba-Ku si Fulan ketika sedang sakit, mengapa engkau tak menjenguknya?"_


أَمَا عَلِمْتَ أَنَّكَ لَوْ عُدْتَهُ لَوَجَدْتَنِي عِنْدَهُ؟

_"Apakah engkau tidak mengetahui, seandainya engkau menjenguknya, niscaya engkau akan mendapati-Ku berada di sisinya?"
_

Allah Lapar, Mari Kita Beri Makan

 

يَا ابْنَ آدَمَ اسْتَطْعَمْتُكَ فَلَمْ تُطْعِمْنِي؟

_"wahai, anak Adam! Aku meminta makan kepadamu, mengapa engkau tidak memberi-Ku makan?"_


يَا رَبِّ وَكَيْفَ أُطْعِمُكَ وَأَنْتَ رَبُّ الْعَالَمِينَ؟


_Anak Adam menjawab; "Wahai Tuhanku, Bagaimana mungkin aku memberi-Mu makan, sedang Engkau adalah Tuhan semesta alam?"


أَمَا عَلِمْتَ أَنَّهُ اسْتَطْعَمَكَ عَبْدِي فُلَانٌ فَلَمْ تُطْعِمْهُ؟


_Allah Taala menjawab: "Apakah engkau tidak mengetahui, bahwa hamba-Ku si Fulan meminta makan kepadamu mengapa engkau tidak memberinya makan?"_


أَمَا عَلِمْتَ أَنَّكَ لَوْ أَطْعَمْتَهُ لَوَجَدْتَ ذَلِكَ عِنْدِي؟


_"Apakah engkua tidak mengetahui seandainya engkau memberinya makan niscaya engkau menemukannya di sisi-Ku?"_


Allah Kehausan, Mari Kita Beri Minum

 
يَا ابْنَ آدَمَ اسْتَسْقَيْتُكَ فَلَمْ تَسْقِنِي؟

_"Wahai, anak Adam! Aku meminta minum kepadamu, mengapa kamu tidak memberi-Ku minum?"
_

يَا رَبِّ كَيْفَ أَسْقِيكَ وَأَنْتَ رَبُّ الْعَالَمِينَ؟


_Anak Adam menjawab: "Wahai Tuhanku, bagaimana mungkin aku memberi-Mu minum, sedang Engkau adalah Tuhan semesta alam?"_


اسْتَسْقَاكَ عَبْدِي فُلَانٌ فَلَمْ تَسْقِهِ

_Allah Taala menjawab: "Hamba-Ku si Fulan meminta minum kepadamu, tapi mengapa engkau tidak memberinya minum?"_


أَمَا إِنَّكَ لَوْ سَقَيْتَهُ وَجَدْتَ ذَلِكَ عِنْدِي.


_"Ketahuilah wahai anak adam, seandainya engkua memberinya minum, niscaya engkau mendapatkannya di sisi-Ku"._


 (HR. Shahih Muslim)



Dari pejelasan Hadits di atas, marilah kita senantiasa mencari Ridlo Allah dengan cara senantiasa menolong hamba Allah yang lain, karena dengan Menolong hamba Allah yang lain, kita akan mendapatkan Ridlo dari Allah.

Penjelasan Hadits di atas memang menjelaskan akan sakit, makan dan minum, tapi dalam prakteknya, bukan hanya terpacu pada tiga kategori itu saja, tapi banyak yang lainnya seperti ketika kita sedang mengendarai sepeda motor, lalu ada orang yang meminta tumpangan pada kita dan kita yakin bahwa orang tersebut tidak mencurigakan. Maka dari situlah Allah akan memberikan kita keridloannya kepada kita karena kita telah menolong hamba Allah yang lain.

Artikel Top Kajian Lainnya :

Copyright © Top Kajian